TANGGAP DARURAT SULTENG 

Perkembangan Situasi Penanganan Bencana di Kulawi dan Kulawi Selatan

Pada 22 – 25 November 2018, Tim AMAN, Ikhwal berkunjung ke Kulawi untuk melihat perkembangan penanganan bencana. Selama tiga hari tersebut dia mengunjungi 10 desa yang ada di Kecamatan Kulawi dan Kulawi Selatan. Ikhwal bertemu dengan beberapa lembaga dan atau relawan yang sedang di lokasi bencana tersebut. “Boladangko, ada posko AMAN dengan koordinator lapangan Bapak Dede. Ada beberapa bantuan seperti Bantuan Buku, pembangunan SD/TK, sekolah Sementara. Untuk sembako sementara ini sudah cukup”, kata Ikhwal saat dihubungi via skype di Palu. Di Salua, beberapa lembaga seperti Dompet Kemanusiaan, ACT dan lainnya…

Read More
Komunitas Adat TANGGAP DARURAT SULTENG 

Kunjungan ke Daerah Terdampak Banjir di Dolo Selatan

Lelah yang ada seakan lenyap ketika melihat mereka kembali tersenyum. Anak-anak di Desa Bangga memegang erat terpal bantuan dari AMAN dan memberikan “jempol” saat di foto oleh Tim AMAN. Mereka tetap kuat meskipun pemukiman dan tempat bermain terendam air. Rumah yang mereka tempati selama bertahun tahun di dusun 2 Desa Bangga, hanyut terbawa arus banjir bandang pada 16 November 2018, yang lalu. Laporan dr Tim Lapangan AMAN saat mengunjungi lokasi banjir di Desa Bangga, Dolo Selatan, Kabupaten Sigi. Tim AMAN turun ke lokasi banjir di Dolo Selatan untuk melihat kondisi…

Read More